Ditemukan 50 dokumen yang sesuai dengan query
Masyitha Muis
"
Latar Belakang dan Tujuan :
Pemadam kebakaran merupakan sumber daya manusia. Mereka senantiasa dihadapkan dengan berbagai masalah, seperti beban kerja kerja kualitatif dan kuantitatif, tanggung jawab tugas, dan sebagainya. Semua masalah ini dapat merupakan stresor kerja yang akan berdampak pada kesehatan jiwa pemadam kebakaran. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara stresor kerja dengan psikopatologi di kalangan pemadam kebakaran.
Metode :
Penelitian ini menggunakan disain studi potong lintang (cross sectional) terhadap 175 subjek penelitian yang terdiri dari petugas ...
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2003
T11291
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Jurika Chrisna
"
Latar belakang dan tujuan.
Abortus spontan merupakan salah satu masalah kesehatan reproduksi yang cukup mempengaruhi kondisi fisik dan psikis pekerja di PT.X, Tangerang. Selama kurun waktu tahun 2000 - 2003 ditemukan sebanyak 14.67% sampai 20.33% kasus per tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai abortus spontan yang terjadi dan faktor-faktor yang mempengaruhinya, khususnya stresor dan stres kerja.
Metode.
Penelitian ini menggunakan desain kasus kontrol, pada 300 orang pekerja perempuan di unit produksi sebuah pabrik sepatu olah raga ...
"
Depok: Universitas Indonesia, 2005
T13624
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Didy Purwanto
"
Latar Belakang
Kerja gilir menimbulkan gangguan kesehatan seperti gangguan tidur, sindrom dispepsia, gangguan kardiovaskuler, dan lain-lain. Insomnia timbul akibat gangguan irama sirkadian. PT. I. merupakan industri semen, sebagian pekerja bekerja secara bergilir, oleh karena itu perlu diketahui berapa prevalensi insomnia dan faktor yang mempengaruhinya.
Metode
Disain studi cross sectional dengan analisa kasus kontrol. Sampel penelitian meliputi seluruh plant/divisi. Diagnosis insomnia ditegakkan dengan Insomnia Rating Score (IRS) yang disusun oleh kelompok Studi Psikiatri Biologi Jakarta (KSPBJ). Diukur juga derajat ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2005
T 13640
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Sugit Nugraha
"
Latar Belakang
Kebisingan dalam suatu industri merupakan masalah dalam lingkungan kerja yang bisa menyebabkan gangguan pendengaran ( auditory ) dan di luar pendengaran ( non auditory ). Beberapa penelitian telah melaporkan bahwa kebisingan bisa meningkatkan risiko hipertensi.
Metode
Disain studi komparatif cross sectional dengan membandingkan dua kelompok yaitu kelompok pajanan bising (> 85 dB ) dan non bising ( < 85 dB ) di plant 3-4 Fri", Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli - Agustus 2004.
Hasil
Dengan jumlah sampel masing-masing ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2005
T 13649
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Guntur Tjora
"
Setiap perusahaan akan berusaha mencapai tingkat produktivitas yang setinggi-tingginya dalam kelangsungan operasionalnya. Untuk menunjang tujuan dimaksud, maka peranan kesehatan pekerja menjadi hal yang amat strategis. Sehubungan dengan hal tersebut maka pemulihan kelelahan pekerja dipandang sangat penting untuk dapat dikelola secara baik.
Penelitian ini berupaya mengungkap kontribusi berbagai faktor yang berpengaruh terhadap sindroma kelelahan kronik ( Chronic Fatigue Syndrome) dan mengkaji sejauh mana efek terapi relaksasi napas lambat dalam pemulihannya.
Metode penelitian ini adalah studi eksperimen pre dan ...
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2004
T13653
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Wahyudi Hartono
"
Ruang lingkup: Di bagian produksi industri rotan, pekerja melakukan gerakan tangan berulang untuk jangka waktu yang lama dan sering kali disertai beban yang berat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui prevalensi serta faktor-faktor yang berhubungan dengan Upper Extremity Work-Related Musculoskeletal Disorders (UEWMSDs).
Metode: Penelitian ini mcnggunakan desain potong lintang dengan jumlah sampel 100 yang diambil secara random sampling. Data penelitian didapat dari anamnesis, pemeriksaan fisik, pemeriksaan provokasi neurologi pada ekstrentitas atas dan pengamatan sikap dan ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2004
T13615
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Dwi Lestari Effriana
"
Latar Belakang : Pekerja di PT X banyak yang bekerja dengan sikap tubuh berdiri, yang jika dipertahankan dalam waktu lama akan dapat menyebabkan gangguan muskuloskeletal yaitu berupa nyeri tungkai bawah (NTB). Pada penelitian pendahuluan di perusahaan tersebut ditemukan 42,3% mengalami NTB, sehingga perlu diketahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi timbulnya keluhan NTB tersebut.
Metode Penelitian : Desain penelitian adalah kros seksional, dengan 107 orang responden yang merupakan total populasi yang memenuhi kriteria umur dan masa kerja. ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2005
T16224
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Yosephine Sri Sutanti
"
Studi kasus terhadap kegiatan informal dilakukan di bengkel mobil "A", Jakarta. Desain ini dipilih karena memang sektor informal masih belum banyak diteliti. Data dikumpulkan dari pengamatan, anamnesis, pemeriksaan fisik, penunjang dan lingkungan. Hasil kajian didapatkan 2 kasus tenaga kerja , masa kerja 15 dan 11 tahun, dengan keluhan mata silau, yang mendapat pajanan kronik radiasi sinar ultra violet dan percikan logam (gram) berulang. Pengukuran pajanan radiasi yang diterima jaringan masih di bawah NAB, kelainan berupa ...
"
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 1999
T-Pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Dwi Nindya Ayu NB
"
Karyawan merupakan aset bagi suatu perusahaan, maka mereka harus sehat. Tidak hanya fisik namun juga mental dan sosial, sehingga dapat hidup produktif secara sosial dan ekonomis. Penelitian ini bertujuan untuk mengctahui hubungan antara stres kerja dengan gangguan mental emosional.
Metode :
Penelitian ini menggunakan disain kros-seksional terhadap 189 subjek penelitian yang terdiri dari karyawan administrasi dan karyawan lapangan. Data yang dikumpulkan meliputi data umum sosiodemografi, pengukuran stres kerja dengan menggunakan ...
"
Depok: Universitas Indonesia, 2001
T242
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Kurniawan Suriya
"
Ruang lingkup: Benzena, bahan kimia yang berdampak negatif terhadap kesehatan dalam jangka panjang, pada saat ini masih banyak digunakan di industri percetakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara umur, pendidikan, status kawin, masa kerja, kebiasaan merokok dan lokasi kerja di lingkungan terpajan benzena dengan tingginya fenol urin.
Metodologi: Penelitian ini menggunakan disain krosseksional dan melakukan perhitungan Odd Ratio ( OR ), untuk itu digunakan metode kasus-kontrol. Sebanyak 65 subjek penelitian didapat yang terdiri atas 32 ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2003
T12384
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library