Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 91 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Diyan Kurniawati
"Tesis ini membahas proses pemilihan identitas perempuan Bali dalam tarik menarik nilai-nilai patriarki di ruang tradisi dan modernitas dalam novel Putri. Dengan menggunakan konsep identitas gender, feminisme multikultural, dan kritik sastra feminis, tesis ini menganalisis proses pemilihan identitas perempuan yang dilakukan tokoh Putri. Penelitian dilakukan dengan menganalisis faktorfaktor yang memengaruhi tokoh Putri dalam melakukan resistansi dan bagaimana cara meresistansi.
Hasil analisis menunjukkan bahwa faktor ibu merupakan faktor dominan positif bagi tokoh Putri. Analisis juga menunjukkan bahwa resistansi yang dilakukan tidak selalu menunjukkan hasil yang memuaskan. Situasi yang sulit menyebabkan perempuan belum dapat sepenuhnya lepas dari pola patriarki.
Novel Putri memperlihatkan perempuan yang tidak ingin dikonstruksi oleh patriarki yang dibawa tradisi yang memandang perempuan dengan stereotip: pasif menerima nasib. Akan tetapi, ia juga tidak ingin mengikuti konstruksi patriarki modernitas, yang menilai perempuan hanya secara fisik. Perempuan memilih identitas sendiri di tengah perebutan konstruksi sosial.

The focus of this study is how a Balinese woman chooses identity within the contestation of patriarchy values in the space of modernity and tradition in Putri. Using the concept of gender identity, multicultural feminism, and feminist literary critic, this research analyzes the process of choosing identity by Putri. The research was done by analyzing the factors that influence Putri to resist and how she does the resistance.
The result shows that the mother is the dominant factor that is positive for Putri. However, the resistance does not always show satisfying result. Being in difficult situation, women cannot totally free themselves from patriarchy patterns.
Putri shows a woman who does not want to be constructed by patriarchy in tradition that views woman stereotypically as passive. Yet, she also does not want to follow the patriarchy construction of modernity, that sees women only through their bodies. Women choose their own identity within the contestation of social construction."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2009
T-Pdf
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Irene Erlyska Oktafiany
"Skripsi ini berisi analisa novel berdasarkan kritik sastra feminis. Novel Ibunda karya Maxim Gorky ini dapat ditelaah dari segi feminis karena sang tokoh utama yaitu Pelagia Nilovna merupakan sosok perempuan yang bangkit dari intimidasi yang terima dan akhirnya mendapat pengakuan akan eksistensinya dalam masyarakat. Skripsi ini memakai kritik sastra feminis karena kritik sastra feminis bertujuan untuk menolak gambaran stereotipe perempuan yang merugikan dalam perjuangannya untuk setara dengan pria dalam suatu karya sastra. Berdasar mitos bangsa Rusia ada 3 figur mitos yang diagungkan yaitu Rusalka, Baba Yaga dan Mother Earth. Mereka bertiga melambangkan peranan perempuan dalam kehidupan berumah tangga dan juga dalam kehidupan social. Sedangkan dalam Kristen Orthodoks terjadi penyimpangan yang dilakukan oleh Pangeran Vladimir dan pengikutnya. Di awal cerita Pelagia Nilovna digambarkan sebagai sosok yang menderita baik mental maupun fisik karena perlakuan suaminya yang kasar. Rasa takut yang dimiliki oleh Pelagia semakin melekat ketika Pavel anaknya bergabung dalam pergerakan sosialis yang membela kehidupan buruh yang ditekan kaum kapitalis. Pavel lalu menjadi pusat dari seluruh penyadaran awal dalam diri Pelagia. Pelagia mulai ikut pergerakan dengan menyebarkan pamflet-pamflet dan punya kemampuan untuk menolong orang lain. Pada akhirnya sosok Pelagia menjadi sosok perempuan yang diakui eksistensi dirinya. Ia menolak stereotipe bahwa perempuan adalah sosok yang pasif menerima keadilan. Sejalan dengan tujuan feminisme, Pelagia berhasil mewujudkan kemerdekaannya dan berani menghadapi ketidakadilan."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2002
S14908
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yuli Maharjanti
"Skripsi ini mengangkat masalah citra perempuan Rusia pada masa paganisme hingga masuknya orthodoksi di Rusia."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2002
S15153
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Abdillah Arman Linuwih
"Skripsi ini membahas tentang musik populer sebagai dampak dari keterbukan Federasi Rusia terhadap budaya Barat yang menggunakan metode deskriptif-analitis yang dianalisis menggunakan tiga teori, globalisasi, conscious ideologies, dan adaptasi.Skripsi ini bertujuan untuk membuktikan argumen utama bahwa musik populer masuk sebagai representasi dari keterbukaan Federasi Rusia terhadap budaya Barat. Hasil penelitian menujukkan bahwa globalisasi mempengaruhi masuknya musik populer dengan penerapan proses adaptasi yang membentuk ideologi masyarakat Rusia yang secara sadar menerima musik populer sebagai gaya hidup baru.

This thesis discusses popular music as a result of the openness of the Russian Federation to the Western culture that uses descriptive-analytical methods were analyzed using three theories, globalization, conscious ideologies, and adaptations. This thesis aims to prove the main argument that popular music in as a representative of the Russian Federation openness to Western culture. The results showed that the inclusion of popular music globalization affect the application of the adaptation process to form the ideology of Russian society that consciously accept popular music as a new lifestyle."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S44045
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mochamad Aviandy
"Skripsi ini membahas tentang penerapan teori Brian McHale untuk membuktikan keberadaan unsur-unsur posmodernisme dalam novel Ночной Дозор (Penjaga Malam) karya Sergey Lukyanenko. Untuk membuktikan argumen utama penelitian ini yaitu novel Ночной Дозор (Penjaga Malam) mengandung unsur- unsur posmodernisme yang lebih dominan sehingga dapat digolongkan ke dalam novel beraliran posmodernisme, digunakan teori posmodernisme dan metode deskriptif analitis. Hasil analisis menyimpulkan bahwa novel Ночной Дозор adalah novel yang beraliran posmodernisme.

This thesis studies about the application of the theory by Brian McHale in order to prove the existence of postmodernism elements within the novel Ночной Дозор (Night Watch) by Sergey Lukyanenko. Postmodern theory and descriptive analysis method are used in proving the main argument of this study which stating that novel Ночной Дозор (Night Watch) can be classified into a postmodernism novel because it is dominated by postmodernism elements. The analysis result concludes that the novel Ночной Дозор is a postmodernism novel."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S44339
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Silalahi, Jhon Rinaldi
"Penelitian ini membahas ketaatan masyarakat Chukchi terhadap nilai kearifan lokal sangat tinggi, karena mereka memiliki kesadaran dan persepsi bahwa eksistensi kehidupan mereka tidak terlepas dengan eksistensi kehidupan makhluk lainnya dalam kebersamaan di bumi yang satu dan sama ini. Penulisan ini dilakukan untuk menggali kearifan lokal masyarakat Chukchi tentang perburuan mamalia laut dan pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari. Dalam Penulisan ini, penulis menggunakan metode studi penelitian kepustakaan yaitu penelitian pada sumber-sumber kepustakaan seperti tulisan-tulisan, buku-buku dan majalah-majalah yang mempunyai relevansi dengan penulisan ini. Hasil penulisan menunjukkan bahwa praktek kearifan tradisional seperti penggunaan alat berburu, tempat untuk berburu dan jenis hewan yang diburu dan pembatasan jumlah hewan buruan secara tidak langsung memberikan dampak positif terhadap kelestarian mamalia laut di Chukotka. Penulisan ini juga menunjukkan bahwa motivasi utama kegiatan perburuan adalah sebagai pemenuhan kebutuhan protein.

This research discusses the Chukchi adherence to the value of local wisdom is very high, because they have the awareness of the existence of life and the perception that they are not separated by the existence of other beings living together on earth is one and the same. Writing is done to explore the indigenous Chukchi people on hunting marine mammals and their utilization in everyday life. In this writing, the authors use the study method of research literature is research on the sources of such literature writings, books and magazines that have relevance to this study. The results showed that the practice of local wisdom such as the use of traditional weapons, places to hunt and the hunted animals and limiting the numbers of animals indirect positive impact on the sustainability of marine mammals in Chukotka. Writing is also shown that the main motivation of hunting was protein needs."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S44213
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ferdi Julias Chandra
"Topik penelitian ini adalah Siloviki sebagai alat politik Vladimir Vladimirovich Putin dalam pengambilalihan kekuasaan Oligarki di dalam Pemerintahan Rusia, dan permasalahan dari penelitian ini menghasilkan pertanyaan “apakah Siloviki adalah alat politik Vladimir Vladimirovich Putin dalam pengambilalihan kekuasaan yang didominasi oleh Oligarki di dalam pemerintahan Rusia?”, dan untuk membuktikan argumen utama yaitu konsep Siloviki sebagai alat politik Vladimir Vladimirovich Putin terhadap kaum Oligarki dalam pemerintahan Rusia. Metode yang dipakai dalam skripsi ini adalah metode deskriptif-analitis. Analisis menyimpulkan bahwa Keberadaan Siloviki di dalam Kremlin sangat membantu Putin dalam menjalankan misinya. Mereka perlahan-lahan dapat mengambil aset-aset negara yang dulunya dimiliki oleh kaum oligarki. Dengan kata lain, kekuasaan di dalam Kremlin sudah tidak dimiliki oleh Oligarki. Bahkan sebagian mereka telah menjadi korban penangkapan karena kasus korupsi, penggelapan pajak, atau kasus lain yang tidak sesuai dengan konstitusi Rusia. Siloviki telah berhasil menjalankan salah satu dari misi mereka, dan Siloviki adalah alat politik Vladimir Vladimirovich Putin dalam pengambilalihan kekuasaan Oligarki di dalam pemerintahan Rusia.

The topic of this study is Siloviki as Vladimir Vladimirovich Putin’s political tool in takeover Oligarchy’s Power inside the Russian Government, and problem of this study generate a question “whether the Siloviki is a Vladimir Vladimirovich Putin’s political tool in the takeover of power that was dominated by the oligarchs in the Russian Government?”, and proving the main argument of concept Siloviki as a Vladimir Vladimirovich Putin’s political tool against the oligarchs in the Russian Government. The method that was used in this thesis is descriptive-analytical method. The analysis concluded that the presence Siloviki in Kremlin is very helpful Putin to carrying out his mission. They can take state assets slowly, formerly owned by the oligarchs. In the other words, the power in Kremlin are not being owned by the oligarchs. In a fact, most of them have been victims of arrest for corruption, tax evasion, or other cases that incompatible with Russian Constitution. Siloviki had been successfully run one of their mission, and Siloviki is a Vladimir Vladimirovich Putin’s political tool in the takeover of Oligarch’s power inside the Russian Government."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2012
S44198
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dede Setiowati
"Skripsi ini membahas dampak perubahan ideologi dan globalisasi di era Federasi Rusia terhadap perkembangan film animasi Cheburashka di Jepang. Skripsi ini menggunakan metode deskriptif-analistis dan dianalisis dengan teori globalisasi dan semiotik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan ideologi dan globalisasi yang terjadi di Era Federasi Rusia berdampak pada perkembangan film animasi Cheburashka yang diadaptasi di Jepang.

This thesis discussed the impact of changes in ideology and globalization in the Era of the Russian Federation on the expansion of animated film Cheburashka in Japan. This thesis uses descriptive-analytical method and analyzed by globalization and semiotic theory. The results shows that the change in ideology and globalization which occurred in the Era of the Russian Federation have an impact on the expansion of the animated film Cheburashka adapted in Japan."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S47245
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Annisatul Laili Rachmawati
"Skripsi ini membahas peran kapital simbolik dalam westernisasi arsitektur Sankt Peterburg oleh Pyotr Velikiy/Peter Agung (1672-1725) menggunakan metode deskriptif-analitis dan dianalisis menggunakan teori kapital simbolik. Hasil penelitian menunjukkan westernisasi oleh Pyotr Velikiy tidak hanya membawa pengaruh dalam bidang politik, ekonomi, militer, dan sosial, tetapi juga membawa pengaruh pada fisik Rusia yakni dalam bidang arsitektur yang diterapkan di Sankt Peterburg. Sehingga Pyotr Velikiy mendapat kapital simboliknya yakni mampu menjadikan Rusia sebagai negara maju, modern, beradab, dan mampu bersaing dengan negara-negara di Eropa Barat.

This thesis discussed about the role of symbolic capital in westernization at Sankt Peterburg architecture by Pyotr Veliky/Peter the Great (1672-1725) using an analytical descriptive method and analyzed using theory of symbolic capital. The outcome of this research shows that westernization by Pyotr Velikiy is not only brings influence in political, economic, military, and social, but also brings influence in Russia physically in the field of architecture which implemented in Sankt Peterburg. So Pyotr Velikiy got symbolic capital that is capable of making Russia as a modern, developed, civilized country and able to compete with other countries in Western Europe."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S47239
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Akbar Rizky Fithrawan
"Skripsi ini membahas konsep chronotope Mikhail Bakhtin pada novel Турецкий Гамбит /Tureckij Gambit/ karya Boris Akunin. Dalam menganalisis novel tersebut penulis menggunakan metode deskriptif-analitis untuk membuktikan bahwa di dalam novel tersebut terdapat konsep chronotope. Hasil dari penelitian ini adalah ditemukannya tiga chronotope yang membuat jalannya cerita. Chronotope yang muncul pada novel tersebut adalah Хронотоп Дороги /Chronotope Dorogi/, Гостиная-Салон /Gostinaya-Salon/, dan Хронотоп Порога /Chronotop Poroga/.

This thesis disscused about Mikhail Bakhtin’s concept of chronotope within the novel Турецкий Гамбит /Tureckij Gambit/ by Boris Akunin. Analytical-descriptive method is used in this thesis in order to prove that the novel consists chronotopes that make the plot of the story. The outcome of this thesis shows that there are three chronotopes appear in this novel. Those chronotopes are Хронотоп Дороги /Chronotope Dorogi/, Гостиная-Салон /Gostinaya-Salon/, and Хронотоп Порога /Chronotop Poroga/."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S52467
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>