Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
Ikhsan Pradana
Abstrak :
Tesis ini membahas laporan business coaching di PT. Defa n Precision. Penerapan manajemen risiko dapat meningkatkan kemungkinan perusahaan sehingga proses business coaching ini bertujuan untuk memperbaiki proses manajemen risiko pada UKM PT. Defa N Precision dengan menggunakan kerangka ISO 31000. Metode yang digunakan adalah proses penerapan manajemen risiko dengan tahapan penetapan konteks, risk assessment, dan risk treatment. Tujuan dari business coaching ini adalah membuat PT. Defa N Precision dapat menerapkan penetapan konteks dengan cara melakukan wawancara dan diskusi dengan UKM untuk mengetahui kondisi internal dan eksternalnya, risk assessment dengan mempersiapkan format untuk alat bantu melakukan diskusi dengan UKM dan risk treatment untuk dapat mengetahui tindakan yang dapat dilakukan dan menetapkan batas waktu mitigasi risiko yang dihasilkan. Penerapan manajemen risiko yang terstruktur dapat membuat perusahaan mengetahui risiko-risiko yang sebenarnya melekat dalam proses operasional sehari hari dan mampu melakukan control untuk mengurangi risiko tersebut sehingga proses operasional bisa lebih efisien dari segi profitabilitas dan efektifitasnya. Tahapan penetapan konteks, risk assessment dan risk treatment telah dilakukan di PT. Defa n Precision dan proses manajemen risiko selanjutnya akan diteruskan oleh general manager dari perusahaan setelah proses business coaching ini selesai.
......This thesis discussed business coaching report in PT. Defa n Precision The implementation of risk management process with a structured framework will improve the company rsquo s probability to achieve its goals so the business coaching process objective is to improve the risk management process in PT. Defa n Precision using ISO 31000 framework. Methodology used in risk management process implementation with establishing the context process, risk assessment and risk treatment. Purpose of business coaching to make PT. Defa n Precision able to implementing establishing the context with discussion and interview with the company, risk assessment with the prepared format to help discussion with the company and risk treatment to develop the mitigation of risk and the implementation timeline. The implementation of the structured risk management process will make company aware about the risk that actually attached to their daily operational process and how to control the risk so the operational process can becoming more efficient in terms of profitability and effieicency. Establishing the context, risk assessment and risk treatment process is applied in PT. Defa n Precision and the risk management process will be continued by the general manager of the company after the business coaching process is over.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Ikhsan Pradana
Abstrak :
Penelitian ini ingin melihat pengaruh dari manajemen modal kerja bersih terhadap profitabilitas perusahaan go public yang bergerak pada sektor perdagangan selama periode 2003 hingga 2007. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk melihat apakah manajemen modal kerja bersih yang diproksikan oleh cash conversion cycle mempengaruhi profitabilitas yang diproksikan dengan gross operating profit dalam perusahaan yang bergerak di sektor perdagangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif antara cash conversion cycle dengan gross operating profit pada perusahaan terbuka yang bergerak pada sektor perdagangan pada periode 2003 hingga 2007.
This paper empirically investigates the effect of net working capital management on profitability of the listed firms on trading sector during research period of 2003 to 2007. The primary objective of this paper is to test whether net working capital management that represents with cash conversion cycle affect the profitabilty that represents with gross operating profit of the listed firms on trading sector. The result shows evidence that there is a negative correlation between cash conversion cycle with gross operating profit of listed firms on trading sector during researach period of 2003 to 2007.
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2009
S6572
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library